DATA PENJAMINAN MUTU PENDIDIKAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA


Mulai bulan Mei 2013, BPSDMPK-PMP menyelenggarakan kegiatan Pemutakhiran Data NUPTK, yang wajib diikuti oleh PTK.

Surat Edaran Layanan PADAMU NEGERI 2013
Pemilik NUPTK dan masih aktif sebagai PTK (Pendidik & Tenaga Kependidikan) silakan melakukan pemutakhiran dengan mengunduh Formulir, dan mengikuti prosedur yang ada disitus ini. Bagi PTK yang tidak melakukan pemutakhiran data NUPTK, otomatis akan dinyatakan TIDAK AKTIF.

 Padamu Negeri adalah singkatan dari Pangkalan Data Penjaminan Mutu Pendidikan Negara Republik Indonesia merupakan layanan Sistem Informasi Terpadu Online yang dibangun oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan , Penjaminan Mutu Pendidikan ( BPSDMPK-PMP ).
Padamu Negeri dibangun sebagai pusat layanan data terpadu yang bersumber dari/ke system transaksional BPSMPK-PMP Kemdikbud lainya, meliputi : Evaluasi Diri Sekolah ( EDS ), NUPTK (Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan), Sertifikasi PTK dan Diklat PTK.
Padamu Negeri juga terbuka untuk menjadi salah satu layanan pusat sumber data bagi program – program terkait lainnya baik dilingkungan internal atau eksternal .
Adapun Akativasi Layanan PADAMU NEGERI untuk Verifikasi dan Validasi ulang NUPTK bagi seluruh PTK di sekolah dapat di akses di http://padamu.kemdikbud.go.id.
Untuk seluruh PTK di sekolahsegera cetak Formulir A01, A02, A03 atau A04 dapat di unduh disini  , untuk unduh formulir tersebut di atas, mohon agar menjawab pertanyaan sesuai dengan status dan tempat tugas saat ini.
Bagi PTK yang masih mendapatkan formulir A02, A03 atau A04 supaya dikumpulkan di sekolah, selanjutnya sekolah mengunpulkan di Dionas Dikdas Kabupaten Musi Banyuasin. Bidang Bina Program paling lambat akhir Juni 2013. Untuk mendapatkan Formulir A01.
Kepala Sekolah agar memerintahkan operator di sekolah untuk mengaktifkan layanan SIAP PADAMU NEGERI sesuai dengan user ID dan Kode Aktivasi, admin operator sekolah menverifikasi dan vaalidadi formulir A01 beserta kelengkapannya.
Dan melalui PADAMU NEGERI diharapkan terwujudnya program – program pembangunan untuk peningkatan Mutu Pendidikan Nasional baik tingkat pusat dan daerah secara terpadu berbasis pada data – data yang factual, trasnparan, obyektif, akurat, akuntabel dan berkesinambungan.
 
Sesuai dengan jadwal hari ini Senin tanggal 24 Juni 2013 pk. 13.00 WIB proses Registrasi PTK sebagai syarat proses pengajuan NUPTK Baru bisa dilaksanakan. 
 Setiap PTK yang belum memiliki NUPTK bisa melakukan proses Registrasi PTK terlebih dahulu untuk mendapatkan PegID (Pegawai Register ID). Silakan unduh FORMULIR A05 atau FORMULIR A06 untuk memulai proses Registrasi PTK.
 Bagi Pendidik (Guru), Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah yang memenuhi syarat dapat meneruskan proses Registrasi PTK nantinya untuk proses pengajuan NUPTK Baru.
Alur prosedur Registrasi PTK dan Pengajuan NUPTK Baru termasuk persyaratannya dapat dipelajari lebih lanjut di sini. 

 

Wilayah Pelaksanaan

Kegiatan ini dilaksanakan di tingkat Kota/Kabupaten, Kecamatan hingga Sekolah di seluruh wilayah Indonesia. Sekaligus identifikasi ulang Sekolah Induk lokasi tugas setiap PTK berbasis NPSN.

 

Mengapa harus VerVal Ulang NUPTK 2013?

Melalui kegiatan PADAMU NEGERI yang dikelola BPSDMPK-PMP ini, Data PTK hasil VerVal Ulang NUPTK akan menjadi sumber referensi utama untuk pelaksanaan program-program peningkatan mutu PTK yang dilaksanakan oleh Direktorat Kemdikbud terkait pada tahapan selanjutnya. [ baca selengkapnya » ]




Demikian informasi yang dapat saya sampaikan, terima kasih atas pengertian dan kerjasamanya. Semoga bermanfaat.
Jika ada keluhan dan kendala silahkan tuliskan komentar anda.



Karya John Ady Susilo Tenaga Pendidik SDN4 Bayung Lencir


0 Responses So Far: