Mengakui bahwa Anda terlilit utang ternyata bukan hal yang simpel.
Mungkin karena gengsi – bagi banyak orang dan budaya berutang dianggap
hal yang tidak layak, atau memang karena Anda merasa benar-benar tidak
punya masalah dengan utang yang menggunung.
Kenyataannya, semakin lama Anda menolak mengakui memiliki masalah dengan utang, semakin dalam Anda tenggelam di kubangan utang. Sehingga, pada saat utang menggunung, Anda pun tenggelam di bawahnya. Pada saat itu justru jalan-jalan yang bisa meringankan beban utang Anda seakan buntu.
Coba baca daftar di bawah ini. Bila kebanyakan jawaban Anda ‘Iya’, maka Anda sudah terjebak di kubangan utang, dan segeralah mencari pertolongan:
Kenyataannya, semakin lama Anda menolak mengakui memiliki masalah dengan utang, semakin dalam Anda tenggelam di kubangan utang. Sehingga, pada saat utang menggunung, Anda pun tenggelam di bawahnya. Pada saat itu justru jalan-jalan yang bisa meringankan beban utang Anda seakan buntu.
Coba baca daftar di bawah ini. Bila kebanyakan jawaban Anda ‘Iya’, maka Anda sudah terjebak di kubangan utang, dan segeralah mencari pertolongan:
- Tagihan kartu kredit Anda membumbung tinggi sementara penghasilan Anda berkurang.
- Anda hanya mampu membayar tagihan minimum utang kartu kredit, atau bahkan di bawah minimum.
- Anda mulai berakrobat dengan membuka utang baru untuk menutupi utang lama.
- Anda punya banyaksekali kartu kredit.
- Tagihan semua kartu kredit sudah mendekati limit atau bahkan over limit.
- Penggunaan kartu kredit Anda tiap bulan melebihi apa yang bisa Anda bayar.
- Anda sengaja lembur bekerja atau mencari pekerjaan sampingan untuk melunasi utang.
- Anda tidak tahu berapa jumlah utang Anda, dan tidak mau tahu.
- Anda mulai menerima panggilan telepon dari penagih atau surat peringatan dari kreditur.
- Anda memakai kartu kredit untuk membeli kebutuhan pokok seperti makanan dan bensin, bukan karena kenyamanan dan keamanan, melainkan tidak punya uang tunai.
- Anda mulai membongkar tabungan.
- Anda berbohong kepada pasangan tentang harga barang yang Anda beli.
Karya John Ady Susilo Tenaga Pendidik SDN4 Bayung Lencir
0 Responses So Far: